PPID SETDA, Bontang – Wakil Wali Kota (Wawali) Bontang Najirah resmi membuka kegiatan Budaya Bebalai di Kampung Nyerakat Kelurahan Bontang Lestari, pada Senin (20/11/2023). Kegiatan ini berlangsung pada 20 – 23 November 2023.
Kegiatan ini juga dihadiri Ketua DPRD Kota Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam, unsur perwakilan Forkopimda Kota Bontang, perwakilan Perusahaan, serta tamu undangan lainnya.
Atas nama pribadi, masyarakat, dan Pemerintah Kota Bontang, Wawali menyampaikan apresiasi dan bangga melihat kepedulian masyarakat Bontang Lestari terhadap pelestarian budaya.
Menurutnya, Adat budaya Bebalai adalah bagian dari identitas sebagai masyarakat nelayan yang bersyukur atas hasil laut yang melimpah. Ini bukan sekadar acara tahunan, tetapi juga manifestasi dari nilai-nilai kearifan lokal yang harus kita lestarikan untuk generasi mendatang.
“Saya sangat mengapresiasi kerja keras dan dedikasi panitia yang telah bekerja keras untuk menyelenggarakan acara ini. Tanpa kerja keras dan semangat gotong royong, kita tidak akan dapat merayakan kekayaan budaya ini dengan begitu meriah. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah aktif terlibat dalam persiapan acara ini,†ujar Wakil Wali Kota.
Lanjut dikatakan Najirah, Pemerintah Kota Bontang sepenuhnya mendukung kegiatan adat budaya bebalai.
“Ini bukan hanya acara biasa, tetapi juga bagian dari upaya kita bersama dalam melestarikan dan mengembangkan warisan budaya yang kita miliki. Keberagaman budaya adalah kekayaan kita, dan kita harus menjaganya dengan penuh kasih saying,†ungkapnya.
“Saya berharap agar acara Bebalai Bontang Lestari ini bukan hanya menjadi tradisi, tetapi juga dapat menjadi daya tarik wisata yang dapat menarik perhatian dari berbagai daerah. Melalui kegiatan ini, kita tidak hanya merayakan keberhasilan kita sebagai masyarakat nelayan, tetapi juga memperkenalkan keindahan budaya kita kepada dunia. Mari kita jaga dan lestarikan budaya kita. Mari kita terus bersatu, bersinergi, dan berkolaborasi untuk menjaga kekayaan warisan nenek moyang kita. Semoga adat budaya bebalai bontang lestari tahun 2023 menjadi tonggak sejarah yang akan dikenang oleh generasi-generasi mendatang,†tutup Wakil Wali Kota Bontang. ***
Dokumentasi Pimpinan
Fotografer: Nurhadi
Penulis: Hayatullah
Editor: M Zulfikar Akbar