PPID SETDA, Bontang – Wakil Wali Kota (Wawali) Bontang, Hj Najirah menghadiri kegiatan Fun Bike KEBON PAKDE (Keliling Bontang Pakai Sepeda) di Bontang Mangrove Park, Salebba Kelurahan Bontang Baru, pada Sabtu (4/11/2023).
Kegiatan ini turut dihadiri unsur Forkopimda, Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Syahruddin, Kepala Dinas Perhubungan Akhmad Suharto, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil H Budiman, dan para tamu undangan lainnya.
Kegiatan ini merupakan rangkaian dalam rangka memeriahkan HUT Ke-24 Kota Bontang dan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) Tahun 2023.
Ratusan peserta Fun Bike KEBON PAKDE diikuti bikers bukan hanya berasal warga Bontang melainkan dari luar daerah, seperti dari Kabupaten Kutai Timur, Kutai Kartanegara dan juga Penajam Paser Utara (PPU).
Kegiatan ini menunjukkan komitmen masyarakat Bontang dalam mendukung transportasi ramah lingkungan dan gaya hidup sehat. Sepeda adalah salah satu sarana transportasi yang tidak hanya mengurangi polusi udara, tetapi juga mendukung kesehatan fisik dan mental.
Dalam sambutannya, Wawali Najirah menyampaikan apresiasi pelaksanaan Event Kebon Pakde i yang merupakan agenda 77 Event Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Bontang.
“Saya sangat bangga ternyata peserta ada yang berasal dari luar Bontang memeriahkan kegiatan ini. Terima kasih jajaran Dinas Perhubungan Kota Bontang dan semua sponsor serta pendukung lainnya. Sepeda adalah sarana yang ramah lingkungan, dan dengan acara ini, kami berharap bisa menginspirasi lebih banyak orang untuk mengadopsi gaya hidup sehat dan berkelanjutan,” kata Hj Najirah.
Lanjut dikatakan Najirah, acara ini merupakan momen yang sangat istimewa untuk merayakan dua peristiwa penting.
“Memaknai kegiatan bersepeda ini, Pertama, peringatan Hari Perhubungan Nasional ke-53, yang mengingatkan kita akan pentingnya peran sektor perhubungan dalam menghubungkan dan mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Kedua, peringatan HUT ke-24 Kota Bontang, yang merupakan tonggak penting dalam sejarah perkembangan Kota Bontang,†katanya. ***
Dokumentasi Pimpinan
Fotografer: Andi Ilham Kamal
Penulis: Hayatullah
Editor: M Zulfikar Akbar