PPID SETDA, Bontang – Wali Kota Bontang Basri Rase secara membuka resmi Bimbingan Teknis (Bimtek) Digital Leadership Government Chief Information Officer (GCIO) di Hotel Aone Jakarta Jalan KH Wahid Hasyim Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2023).
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Wali Kota Bontang, Hj Najirah, Kepala OPD dan UPT Dilingkungan Pemerintah Kota Bontang.
Bimtek digital bagi seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas dan pemahaman aparatur di lingkungan Pemerintah Kota Bontang dalam menghadapi era transformasi digital yang sedang berkembang pesat.
Peserta Bimtek terdiri dari para aparatur pemerintah di Kota Bontang, yang bersemangat untuk memperdalam pengetahuan dan keterampilan mereka dalam mengelola dan memimpin inisiatif teknologi informasi dan komunikasi yang mendukung pelayanan publik yang lebih baik.
Dalam sambutannya, Wali Kota Bontang, Basri Rase, menggarisbawahi pentingnya kepemimpinan digital dalam menghadapi tantangan dan peluang di era digital saat ini. Basri Rase juga mengapresiasi langkah Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bontang dalam menyelenggarakan Bimtek ini sebagai upaya untuk memajukan sektor teknologi informasi di dilingkungan kerja Pemerintah Kota Bontang.
Ia sangat menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini, karena bertujuan untuk meningkatkan kepemimpinan digital di sektor pemerintahan. Digitalisasi telah menjadi faktor yang mendominasi dalam pengelolaan pemerintahan, dan sebagai government chief information officer, peran para pimpinan di pemerintahan dalam mengemban tugas ini sangatlah penting.
“Kepemimpinan digital bukan lagi sekedar pilihan, tetapi merupakan kebutuhan yang mendesak di era globalisasi. Seiring dengan kemajuan teknologi, pemerintah harus dapat beradaptasi dan memanfaatkan inovasi digital untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat, meningkatkan efisiensi operasional, dan meningkatkan transparansi,†ungkapnya.
Dikatakan pula Wali Kota, melalui Bimtek ini diharapkan akan memberikan pemahaman mendalam kepada peserta tentang strategi dan praktik terbaik dalam mengelola teknologi informasi pemerintahan. Acara ini mencerminkan komitmen Pemerintah Kota Bontang dalam meningkatkan kualitas layanan publik melalui inovasi dan transformasi digital.
“Saya berharap Bimtek ini menjadi wadah untuk berkolaborasi, berbagi pengalaman dan membangun jaringan dalam pengembangan Teknologi Informasi di Kota Bontang. Untuk itu, saya minta peserta dapat mengemban tugas menimba ilmu melalui bimtek ini dengan serius dan sungguh-sungguh, sehingga kelak dapat menjalankan tugas pemerintahan dengan lebih efektif dan efisien,†harapnya.
“Saya ingin ini berkelanjutan dan kalau perlu ada ujiannya dan ada evaluasinya. Semua aparatur harus melek teknologi informasi digital agar tidak tertinggal oleh arus modernisasi. Kita harus bisa memanfaatkan digitalisasi agar pekerjaan di lingkungan kerja semakin mudah dan permasalahan dapat diselesaikan secara cepat dan akurat. Dengan demikian, insya allah akan tercipta pemimpin digital yang unggul di lingkungan Pemerintah Kota Bontang,†imbuhnya. ***
Dokumentasi Pimpinan
Fotografer & Penulis: Hayatullah
Editor: M Zulfikar Akbar