Wali Kota Neni Apresiasi Kegiatan Keagamaan SMPN 5 Bontang

PPID SETDA, Bontang – Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni, menerima kunjungan silaturahmi dari perwakilan SMP Negeri 5 Bontang di ruang kerjanya, Jalan Moh. Roem, Kelurahan Bontang Lestari, pada Kamis pagi (10/4/2025).

Kunjungan tersebut dirangkaikan dengan koordinasi persiapan pelaksanaan kegiatan Khotmil Qur’an dan Imtihan Angkatan I, yang dijadwalkan pada 21 April 2025 di Gedung Auditorium 3 Dimensi Kota Bontang.

Wali Kota Bontang, yang akrab disapa Bunda Neni, menyambut baik pelaksanaan Khotmil Quran dan Imtihan tersebut. Ia mengapresiasi inisiatif sekolah dalam menanamkan nilai-nilai keagamaan sejak dini kepada para siswa.

Lebih lanjut, Bunda Neni menyarankan agar hafalan Juz 30 Alquran dijadikan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh rapor pendidikan siswa.

Foto: Syeh/Prokompim

“Langkah ini bukan hanya untuk meningkatkan kemampuan religius siswa, tetapi juga menjadi amal jariyah dalam membentuk generasi muda yang berakhlak mulia,” ujar Wali Kota.

Sebagai penutup pertemuan, Bunda Neni menegaskan pentingnya mengintegrasikan program-program keagamaan dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Ia mendorong agar SMP Negeri 5 turut menyosialisasikan serta merealisasikan program Pemerintah Kota Bontang seperti Baca Alquran dan Salat Duha Sebelum Belajar, serta program Wajib Belajar (WaJar) 19-21.

“Semoga semangat keagamaan ini terus terjaga, dan menjadi fondasi kuat dalam mencetak generasi Bontang yang unggul dan berkarakter,” tutup Wali Kota. ***