Wawali Lepas Pawai Obor, Sambut Bulan Ramadan dan Milad ke-35 BKDIB

PPID SETDA, Bontang – Pawai Obor kembali digelar dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan 1446 Hijriah sekaligus rangkaian Milad ke-35 Badan Koordinasi Dakwah Islam Bontang (BKDIB).

Para pesera Pawai Obor yang berasal dari sekolah dan organisasi pun dilepas secara langsung oleh Wakil Wali Kota Bontang Agus Haris di Halaman Masjid Al-Hijrah, Sabtu (22/2/2025) malam.

Melalui Pawai Obor, dikatakan Wawali bahwa acara tersebut merupakan wujud kegembiraan dalam menyambut bulan penuh berkah. Hal itu juga menunjukkan semangat dan kebersamaan sebagai umat Islam di Kota Bontang yang memiliki komitmen untuk terus menjaga toleransi, kekerabatan, dan keberagaman.

“Semoga Pawai Obor ini dapat menjadi simbol kebersamaan kita semua dalam menyambut Ramadhan dengan hati yang suci dan tulus,” harapnya.

Pawai Obor kembali digelar dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan 1446 Hijriah sekaligus rangkaian Milad ke-35 Badan Koordinasi Dakwah Islam Bontang (BKDIB). (Sadam/Prokompim)

Atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Bontang, Wawali menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada para pengurus BKDIB dan panitia Pawai Obor yang telah mengorbankan waktu, tenaga dan pikiran sehingga terselenggara acara ini.

“Semoga kegiatan seperti ini bisa rutin terlaksana, pemerintah akan bekerjasama dengan BKDIB,” ungkapnya.

Para peserta Pawai Obor akan finish di Halaman Kantor DPMPTSP Bontang ***