PPID SETDA, Bontang – Wali Kota Bontang Basri Rase menghadiri Peresmian Gedung Arsip Pada Kantor Pertanahan Kota Bontang yang terletak di Jalan Kapal Layar Kelurahan Loktuan, Senin siang (22/1/2024).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Kalimantan Timur Asnaidi, Sekda Bontang Aji Erlynawati, Kepala Kantor Pertanahan Kota Bontang Heru Maulana, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Bontang Sony Suwito Adicahyono, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Bontang Usman, dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Wali Kota Basri Rase menyampaikan rasa syukurnya atas terselesaikannya pembangunan Gedung Arsip ini. Ia menekankan pentingnya pengelolaan arsip yang baik dalam mendukung transparansi, akuntabilitas, dan efisiensi dalam penyelenggaraan pemerintahan.
“Saya bersyukur hari ini kita dapat meresmikan Gedung Arsip ini sebagai wujud komitmen kita dalam mengelola data dan informasi pertanahan dengan baik. Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan pengelolaan arsip menjadi lebih mudah, cepat, dan terjamin keamanannya,” ujar Wali Kota Basri Rase.
Selain itu, Wali Kota juga mengapresiasi kerja keras seluruh pihak yang terlibat. Ia berharap gedung tersebut dapat menjadi pusat pengelolaan arsip pertanahan untuk memudahkan pemerintah dan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami ucapkan terima kasih Kepala Kantor BPN beserta jajarannya atas kolaborasi dan sinergi bersama Pemerintah Kota Bontang. Selama ini, kami sangat terbantu atas keberadaan BPN khususnya terkait pertahanan di Kota Bontang. Tidak sedikit kami jumpai adanya berbagai persoalan tanah, seperti adanya tumpang tindih surat tanah, adanya pengakuan masyarakat ataupun penyerobotan tanah dan lain lain. Oleh karena itu, keabsahan tanah sangat penting dan harus ditertibkan termasuk tanah aset milik pemerintah,†ujar Wali Kota.
Dikatakan pula Basri Rase, Seiring dengan kemajuan era digital, keberadaan Gedung Arsip ini akan mendukung adanya tata kelola kearsipan secara baik dan benar .
“Sekarang ini kita berada di era digital, mudah-mudahan dengan adanya Gedung Arsip ini juga memudahkan pemerintah dan masyarakat dalam rangka mendokumentasikan seluruh arsip dan dokumentasi atau dokumen-dokumen yang berharga. Saya mencontohkan arsip Surat Tanah sangatlah penting, bukan hanya sebagai pemilik yang sah tapi bisa digunakan untuk kepentingan yang lain,†ungkap Wali Kota.
Acara peresmian ditutup dengan pengguntingan pita dan penyerahan sertifikat tanah, sebagai simbol resmi peresmian Gedung Arsip tersebut. ***
Dokumentasi Pimpinan
Fotografer: Fahmi Aulia
Penulis: Hayatullah
Editor: M Zulfikar Akbar