PPID SETDA, Bontang – Puncak Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Provinsi Kalimantan Timur 2023 secara resmi dibuka oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim, Akmal Malik. Wakil Wali Kota (Wawali) Bontang, Hj. Najirah turut hadir dalam acara yang berlangsung di Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara pada Kamis (19/10/2023).
Acara ini merupakan momen penting yang memperkuat semangat gotong royong di kalangan masyarakat Provinsi Kaltim. Dalam pembukaan BBGRM tersebut, Akmal Malik menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah dan masyarakat dalam upaya memajukan daerah.
Pj. Gubernur berharap BBGRM menjadi momentum forum introspeksi dan saling bertukar informasi dalam membangun desa dan kelurahan, khususnya desa se-Kaltim.
“Melalui program ini Lembaga Pemberdayaan Masyarakat atau LPM dapat mendukung pemerintah desa maupun kelurahan untuk bersama membangun daerah,” kata Pj. Gubernur.
Wawali Najirah, yang turut hadir juga memberikan dukungan atas inisiatif dan semangat gotong royong yang diwujudkan dalam BBGRM. Acara puncak BBGRM Provinsi Kaltim 2023 ini menampilkan berbagai kegiatan sosial, pemberdayaan masyarakat, serta berbagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan warga di seluruh wilayah Provinsi Kaltim.
Puncak BBGRM juga dirangkai penyerahan hadiah dan penghargaan lomba BBGRM se-Kaltim yang diikuti LPM, Pemerintah Desa dan Kelurahan se Kaltim.***
Dokumentasi Pimpinan
Fotografer: Bangkit Hariyo Seno
Penulis: Hayatullah
Editor: M Zulfikar Akbar