Semarak HUT ke-78 RI di Setda, Berbagai Lomba Digelar

BONTANG – Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia Tahun 2023, Sekretariat Daerah Kota Bontang kembali menggelar berbagai lomba. Lomba tersebut diikuti oleh seluruh pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah Kota Bontang, turut juga berpartisipasi karyawan cleaning service dan security.

Semarak kemerdekaan Sekretariat Daerah Kota Bontang dibuka secara resmi oleh Wali Kota Bontang Basri Rase, hadir juga Wakil Wali Kota Bontang Najirah, Staf Ahli, dan seluruh Kabag.

Dalam sambutannya, Wali Kota Basri Rase mengatakan perayaan kemerdekaan wajib dilaksanakan sebagai warga negara Indonesia, sekaligus perekat antara masyarakat dan pemerintah dan negara.

“Ini juga sebagai perekat kita di seluruh lingkungan Pemerintah Kota Bontang, khususnya Sekretariat Daerah,” terang Wali Kota.

Lomba ini, lanjutnya, sebuah tanda tentang kebersamaan, persatuan dan kesatuan di antara semua. Meskipun terlihat sepele, tapi makna daripada itu jauh lebih baik. Di antaranya bisa mempererat silaturahmi dan persaudaraan di antara pegawai di lingkungan Setda Bontang.

“Saya ingin panitia pelaksana dihargai oleh seluruh bagian. Karena acara ini dari kita, oleh kita, untuk kita. Maka 9 Kabag ini wajib memberikan iuran wajib minimal Rp 2,5 juta, ditambah staf ahli Rp 1,5 juta, asisten Rp 2 juta, Bu Sekda Rp 3 juta, Bu wakil Rp 4 juta, dan Wali kota Rp 5 juta,” ungkapnya.

Menurutnya, Setda merupakan jantung semua kegiatan, sehingga acara internal pun harus meriah.

“Kalau perlu, tahun depan bikin pengadaan baju dan sepatu supaya seragam semua, jadi lebih kompak,” ujarnya.

Semua itu, kata Wali Kota sebagai acuan untuk menumbuhkan semangat dan sekaligus ada tali silaturahimnya.

“Tahun depan harus lebih meriah. Selamat bertanding, ini bukan prestasi, hanya sekedar kegembiraan, boleh otot jangan dipaksakan,” tutupnya.***

Dokumentasi Pimpinan
Fotografer: Nurhadi
Penulis: Mega Asri
Editor: M Zulfikar Akbar