Wawali Apresiasi Pemberian Santunan Anak Yatim oleh MT An-Namirah

BONTANG – Wakil Wali Kota Bontang Najirah menghadiri kegiatan pemberian santunan anak yatim piatu, yang diselenggarakan Majelis Taklim An-Namirah, Minggu (20/8/2023) pagi.

Bertempat di Masjid An-Namirah, Wawali sampaikan terima kasih kepada Majelis Taklim An-Namirah.

“Semoga apa yang kita laksanakan pagi ini dapat semakin mempererat tali silaturahmi di antara masyarakat Kota Bontang untuk bersama merangkul adik-adik yatim piatu,” ujarnya.

Kegiatan seperti ini, kata Wawali, tidak hanya sebagai bentuk bantuan material semata, tetapi juga mempunyai makna yang lebih dalam.

“Dengan hadirnya kita di sini, kita memberikan dukungan moral kepada adik-adik yatim piatu, bahwa mereka tidak sendiri. Serta menunjukkan kita adalah keluarga besar yang peduli terhadap kebahagiaan dan masa depan mereka,” jelasnya.

Wawali berharap, acara santunan anak yatim piatu ini akan memberikan berkah dan kebahagiaan kepada mereka yang menerima bantuan.

“Semoga Allah SWT senantiasa melindungi dan memberikan kekuatan kepada anak-anak yatim piatu dalam menghadapi tantangan hidup,” pungkasnya. (rw/zul)

Dokumentasi Pimpinan
Fotografer: Nurhadi
Penulis: Rachman Wahid
Editor: M Zulfikar Akbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *