BONTANG – Mewakili Wali Kota Bontang, Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Hukum Deddy Haryanto membuka acara Event Cosplay Competition dan Lomba Fashion Show Batik Nusantara di Aula Kantor Dispopar Bontang, Sabtu (16/09/2023).
Acara Cosplay Competition dan Lomba Fashion Show Batik Nusantara yang diselenggarakan oleh JA Entertainment adalah bukti nyata betapa budaya, seni, dan kreativitas dapat bersatu dalam sebuah perayaan yang menginspirasi.
“Acara ini menggabungkan dua elemen budaya yang berbeda, namun sangat berharga bagi masyarakat kita,†ujarnya.
Cosplay merupakan bentuk seni yang memungkinkan untuk berubah menjadi karakter dari berbagai kisah, dari anime hingga permainan video. Ini adalah kesempatan untuk mengekspresikan imajinasi dan menciptakan karya seni yang unik.
Di sisi lain, Lomba Fashion Show Batik Nusantara memperingati kekayaan warisan budaya Indonesia, yang diwakili oleh batik yang indah dan bervariasi.
Atas nama Pemerintah Kota Bontang, berkomitmen untuk terus mendukung dan memfasilitasi berbagai acara seni dan budaya di Kota Bontang.
“Kami yakin bahwa seni adalah jembatan yang menghubungkan kita semua, Saya berharap acara ini dapat memperkaya kehidupan budaya dengan memperkenalkan budaya Jejepangan sambil tetap menjaga dan menghormati kebudayaan lokal serta dapat menjadi langkah awal lebih mendekatkan dan menjadi wadah budaya yang berbeda, dengan tetap saling menghormati,†tutupnya. ***
Dokumentasi Pimpinan
Fotografer: Adie
Penulis: Mega Asri
Editor: M Zulfikar Akbar